Bahasa Pemrograman PHP : Fungsi Explode


Pada tutorial dasar-dasar pemrograman php kali ini, kita akan coba memahami fungsi explode. Fungsi ini mulai diperkenalkan pada PHP versi 4 dan masih digunakan hingga versi sekarang : PHP versi 7.

Tujuan dari penggunaan fungsi explode() adalah untuk memecah string dalam beberapa potongan dan disimpan dalam bentuk array. Misal : Saya anak sehat, akan dipecah menjadi tiga potongan dengan separatornya spasi, sehingga 
  • Saya disimpan dalam array index ke-0
  • anak disimpan dalam array index ke-1
  • sehat disimpan dalam array index ke-2

Contoh 1

Pada contoh.1 ini, kita akan memisah sebuah kalimat dengan tanda spasi (" ") dan juga memisah kalimat berdarskan tanda - , seperti contoh script dibawah ini :
<?php

contoh_satu();
echo'<br>';
contoh_dua();

// contoh pemecah berdasarkan tanda spasi
function contoh_satu()
{

$kalimat = "Saya anak sehat";
$separator = explode(" ", $kalimat);

echo "Kata pertama : $separator[0]" .'<br>';
echo "Kata kedua : $separator[1]" .'<br>';
echo "Kata ketiga : $separator[2]" .'<br>';

}

// contoh pemecah berdasarkan tanda -
function contoh_dua()
{
$nohp = "0811-923-411";
$pemisah = explode("-", $nohp);

for($i = 0; $i < count($pemisah); $i++)
{
echo "Index ke-$i = $pemisah[$i] <br />";
}
}

?>
Outputnya :
Kata pertama : Saya
Kata kedua : anak
Kata ketiga : sehat

Index ke-0 = 0811
Index ke-1 = 923
Index ke-2 = 411

Jika kita ingin mengontrol jumlah potongan yang dipecah dari sebuah string, kita dapat menggunakan formula syntax :
explode(pemisah, string,limit)
Keterangan :
  • pemisah, merupakan tanda yang akan digunakan untuk memecah string
  • string,merupakan source dari sebuah kalimat 
  • limit, merupakan jumlah array atau berapa banyak yang ingin dipecah dari sebuah string


Contoh 2

Pada contoh.1 ini, kita akan memisah sebuah kalimat berdasarkan tanda spasi (" ") dengan limit sebanyak 2 atau dipecah menjadi 2 string dari kalimat : Aku anak sehat 
<?php

$kalimat = 'Saya anak sehat';
$separator = explode(' ', $kalimat,2);

echo "Kata pertama : $separator[0]" .'<br>';
echo "Kata kedua : $separator[1]" .'<br>';

?>
Output :
Kata pertama : Saya
Kata kedua : anak sehat

Perhatikan Contoh.1 dan Contoh.2
Pada Contoh.2 kita dapat menentukan berapa banyak jumlah kalimat yang dipecah, yang artinya kita dapat menentukan jumlah index dari array sebuah string.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bahasa Pemrograman PHP : Fungsi Explode"

Posting Komentar